Kompak, Ayah dan Anak Ikut Penjaringan Balonkada Lamtim

Tanggal 08 Okt 2019 - Laporan - 2033 Views
Yusran Amirullah bersama sang anak Garinca Reza Pahlevi//ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Ada yang menarik dalam penjaringan bakal calon kepala daerah (balonkada) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Lampung Timur (Lamtim). Ayah dan anak sama-sama mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati Lamtim di penjaringan tersebut.

Mereka adalah Yusran Amirullah, Ketua DPD Partai Nasdem Lamtim dan anak laki-lakinya, Garinca Reza Pahlevi, Anggota Fraksi Nasdem DPRD Lampung.

Dikonfirmasi terkait hal tersebut, Garinca membenarkannya. Menurut Garinca, keikut sertaan dia dan sang ayah di penjaringan balonkada PKB tidaklah main-main.

Anggota Fraksi Nasdem DPRD Lampung itu menuturkan, keikut sertaan dia di penjaringan balonkada berawal dari dorongan kerabat, rekan serta para pendukungnya saat kontestasi pemilihan legislatif 2019.

“Saya tidak ingin mengecewakan dukungan tersebut. Lagi pula, sebagai politisi yang berasal dari Lamtim, saya pun punya keinginan yang sama dengan ayah, turut membangun kabupaten tempat saya dibesarkan,” kata Ganca kepada harianmomentum.com, Selasa (10-8-2019).

Sebelum mendaftar di penjaringan PKB, Garinca sempat meminta izin dengan sang ayah, yang sudah mendaftar penjaringan lebih awal. “Sebagai sorang anak, izin orang tua adalah yang utama, Alhamdulillah beliau mengizinkan,” tuturnya.

Selain mendaftar di PKB, Garinca juga akan mendaftar di penjaringan Partai Nasdem Lamtim. “Mungkin saya daftar penjaringan Nasdem di detik-detik terakhir. Sementara di dua partai ini (PKB dan Nasdem) saya mendaftar,” bebernya.

Garinca menolak, jika dikatakan hendak menyaingi sang ayah, apa lagi berebut rekomendasi partai politik. Sebab, kata dia, pada akhirnya keputusan ada di partai politik.

“Kalau beliau (Yusran) mendapat rekomendasi, saya akan menjadi garda terdepannya, mendukung perjuangan orang tua,” ungkapnya.

Namun jika rekomendasi partai jatuh ke Garinca, dia pun siap mengemban amanah itu. “Sebagai kader partai, kita siap menjalankan apa pun perintah partai,” tegasnya.

Diketahui, Garinca mengambil berkas penjaringan balonkada di DPC PKB Lamtim melalui LO atau petugas penghubung pada Sabtu (5-10). Sementara sang ayah, Yusran Amirullah telah lebih dulu mengambil berkas penjaringan di PKB Lamtim, Jumat (27-9).

Sebelumnya, Yusran Amirullah mengatakan, selain di PKB, dia juga akan mengambil formulir penjaringan balonkada di parpol lain.

Yusran mengungkapkan, tujuannya maju pada pemilihan bupati dan wakil bupati agar pembangunan di Lamtim menjadi lebih baik lagi. Menurut dia, hingga tahun ke-20 kabupaten itu berdiri, pembangunan masih belum merata.

“Saya berharap PKB dan Nasdem dapat berkoalisi untuk memenangkan konstestasi pilkada mendatang. Agar pembangunan di Lamtim menjadi lebih baik,” tegas Yusran.(acw)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Hadapi Pilbup, Ismet Roni Masif Sosialisasi d ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Perlahan tapi pasti, sejak mendapatkan s ...


Nyalon Bupati Pringsewu, Ririn Kuswantari Iku ...

MOMENTUM, Pringsewu--Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung Fraksi Gol ...


FKPPIB: “Pilih Kepala Daerah yang Peduli BU ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Aneka masalah yang membelit perusahaan B ...


Masifkan Dukungan Parpol, Hanan A Razak Samba ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Politisi Golkar yang namanya terdaftar s ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com