PTPN VII Unit Bekri Jadi Pusat Pelatihan Auditor ISPO

Tanggal 14 Feb 2020 - Laporan - 1807 Views
Pelatihan auditor ISPO 2020 di PTPN VII Unit Bekri Kabupaten Lampung Tengah.

MOMENTUM, Bandarlampung--PT Perkebunan VII Unit Bekri terpilih menjadi pusat praktek lapangan pelatihan auditor Indonesian Substainable Palm Oil (ISPO) 2020. 

Berdasarkan data, sebanyak 35 orang peserta dari seluruh Indonesia mengikuti pelatihan tersebut di PTPN VII Unit Bekri Lampung Tengah, Jumat (14-2).

"Pelatihan ini diselenggarakan atas kerja sama Lembaga Pendidikan Perkebunan (LPP) Yogyakarta dan Komisi ISPO. Ini merupakan kegiatan pelatihan yang diselenggarakan ke XXIV," ujar Subject Matter Expert (SME) PT LPP Agro Nusantara Lugito Gito, Jumat (14-2).

Lugito Gito menjelaskan, pelatihan ini dilaksanakan selama enam hari. Sebelumnya dari Senin-Kamis (10-13-2-2020) telah dilaksanakan tahapan pendalaman pelatihan di Bogor.

Sedangkan untuk praktek lapangan kita pilih Unit Bekri PTPN VII. Dipilihnya lokasi setempat karena Unit Bekri merupakan salah satu perusahaan sawit yang telah bersertifikasi ISPO tahun 2015.

Sebagai anak perusahaan Holding Perkebunan Nusantara, tambah Lugito, LPP harus terus melakukan sinergi kerja sama dengan anak perusahaan lainnya. Selanjutnya, perkebunan sawit di Bekri ini lebih dekat dijangkau dari pusat pelatihan.

Menurut dia, dalam pelatihan peserta akan megikuti beberapa sesi yakni presentasi, diskusi, dan ujian sertifikasi.

"Jadi, peserta pelatihan yang terdiri dari unsur swasta, BUMN, independen dan lembaga sertifikasi ini bisa saja tidak lulus dalam ujiannya, tergantung kemampuan peserta dalam menjalani ujiannya," papar Lugito.

Ia berharap dengan dilaksanakannya pelatihan ini dapat mempercepat kebijakan sertifikasi ISPO di Indonesia. Selain itu, auditor yang dihasilkan bisa berkompeten dalam hal memecahkan masalah dam bisa memgelola ruang lingkup audit acara subtainable.

Sementara, Panitia Pelatihan dari Komisi ISPO Kementerian Pertanian, Heri Nurdiona, mengatakan, saat ini ada 2.429 perusahaan sawit yang ada di Indonesia. Dari jumlah ini baru 621 perusahaan sawit yang sudah memiliki sertifikasi ISPO termasuk PTPN VII.

Pada kesempatan itu, Heri mengungkapkan ucapan terima kasih kepada PTPN VII yang telah menyiapkan tempat untuk peserta pelatihan dari Sumatera, Jawa dan Kalimantan.

Ia meminta para peserta auditor untuk mentaati semua aturan yang ada. Semoga pembelajaran ini bisa bermanfaat  bagi seluruh peserta.

Sementara itu, Manajer Unit Bekri Ary Askari, dalam pengantarnya menyampaikan selamat datang kepada para peserta Pelatihan Auditor ISPO dan  berharap nantinya mendapatkan masukan dari hasil paraktek baik di lapangan, pabrik dan administrasi.

“PPKS Bekri merupakan perusahaan peninggalan Belanda didirikan pada tahun 1923 dan dinasionalisasi pada tahun 1958. Sampai saat ini pengelolaannya dibawah Holding Pekebunan Nusantara PTPN III (Persero). Kapasitas terpasang untuk PKS 40 ton perjam dan PPIS 50 ton perjam," kata Ary Askari dalam pemaparan profil Unit Bekri.

Selain memiliki pabrik juga terdapat kebun kelapa sawit, terdapat juga kebun tanaman tebu, sebagai tanaman selang untuk menghambat perkembangbiakan hama ganuderma, jelasnya.

Sedangkan penghargaan yang diperoleh diantaranya penghargaan dari Kementerian Lingkungan Hidup Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan dalam Pengelola Lingkungan Hidup Proper Tahun 2018-2019 Peringkat Biru. Penghargaan Kementerian Industri Hijau tahun 2019 peringkat level 5. Sertifikasi Halal Majelis Ulama Indonesia sertifikat produk sistem jaminan halan tahun 2019-2021. Sertifikasi produk ISPO lembaga sertivikasi PT. Mutu Indonesia strategis berkelanjutan (LS-MISB) tahun 2016-2021 dan terakhir sertifikasi manajemen mutu PT. Sucofindo ISO 9001: 2015 dan ISO 14001 tahun 2015.

"Aktifitas yang dilakukan di PPKS Bekri telah menggunakan Sitem Manajemen Terpadu PTPN VII (SMTN7)," urainya.

Untuk mempersiapkan perpanjang ISPO di tahun 2021 Unit Bekri sejak awal tahun  telah melakukan audit secara internal dan eksternal dalam mempersiapkan sertifikasi ISPO, mbuhnya.(**)

Laporan/Editor: Nurjanah

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pabrik Gula SGN, Sudah Siap Memulai Giling 20 ...

MOMENTUM, Surabaya--Stok gula konsumsi nasional dalam waktu dekat ...


Sheraton Lampung Hadirkan Konsep 'All Inclusi ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Sheraton Lampung Hotel merupakan satu-sa ...


50 Pembatik Lampung Mengikuti Sertifikasi Kom ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Sebanyak 50 orang pembatik mengikuti Ser ...


Dukung Transisi Energi, Pertagas Jalin Kerja ...

MOMENTUM, Jakarta -- PT Pertamina Gas (Pertagas) dan PT Pertamina ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com