Pasien Positif Corona di Lampung Bertambah Satu

Tanggal 26 Mar 2020 - Laporan - 9442 Views
Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana.

MOMENTUM, Bandarlampung--Pasien positif terinfeksi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Provinsi Lampung bertambah satu orang, Kamis (26-3-2020).

Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana mengatakan pasien yang terkonfirmasi positif saat ini menjadi dua orang.

"Saya sudah dihubungi kalau yang positif (corona) nambah satu dan diisolasi di RSUAM," jelas Reihana.

Dia menjelaskan pasien itu berjenis kelamin-laki usia 35 tahun dan di rawat di Rumah Sakit Umum Abdul Moeloek (RSUAM).

"Laki-laki usia 35 tahun dan sudah kita beri penanganan di RSUAM. Memang kondisinya sedikit turun," terangnya.

Reihana menjelaskan pasien itu memiliki riwayat dari Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). "Pasien yang positif itu bukan transmisi lokal. Tapi ada riwayat daerah terjangkit," terangnya.

Sementara, untuk kondisi pasien positif dengan kode 01 semakin membaik dan stabil. Diharapkan seluruh pasien positif dapat bertahan.

Dia mengimbau masyarakat untuk tetap menjalankan protokol kesehatan dan mengikuti instruk pemerintah.

Sebelumnya, satu warga Bandarlampung berjenis kelamin laki-laki (62) juga dinyatakan positif terinfeksi corona.

Pasien tersebut pernah menghadiri pertemuaan jemaay gereja di Bogor beberapa waktu lalu. (**)

Laporan/Editor: Agung DW

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Gubernur Buka Lampung Craft V ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Gubernur Arinal Djunaidi dan Ketua Dekra ...


Gubernur Segera Memasuki AMJ, DPRD Sebut Belu ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Gubernur Lampung Arinal Djunaidi bakal m ...


Pemkab Tulangbawang Gelar Sosialisasi dan Pel ...

MOMENTUM, Banjaragung--Pemerintah Kabupaten Tulangbawang melakuka ...


Tahun Ini, Dana Desa untuk Kabupaten Mesuji R ...

MOMENTUM, Mesuji -- Dana desa untuk Kabupaten Mesuji, Provinsi La ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com