Jokowi Beber Kunci Sukses Pilpres 2019

Tanggal 24 Nov 2018 - Laporan - 940 Views
Capres nomor urut 01, Joko Widodo saat rapat kerja Tim Kampanyr Daerah Provinsi Lampunh.

Harianmomentum.com--Calon Presiden (Capres) nomor urut 01 Joko Widodo memberikan kunci untuk memenangkan Pemilihan Umum (Pemilu) pada 17 April mendatang.

Menurut Jokowi, untuk memenangkan Pemilu, relawan, partai politik dan calon legislatif (caleg) harus melakukan sosialisasi dengan bergerak dari pintu ke pintu (door to door).

"Ingat, kuncinya adalah bergerak secara door to door. Relawan, partai politik dan caleg juga harus melakukan itu kalau ingin menang," sebut Jokowi di Graha Wangsah, Sabtu (24/11).

Dia pun menceritakan saat pertama kali mencalonkan diri sebagai Walikota Solo tahun 2005. Padaa saat itu pun tidak ada yang mengenalnya.

"Waktu itu ada empat kandidat. Tiga kandidatnya kuat, hanya saya sendiri yang baru," ujarnya.

Namun begitu, dia menggunakan, metode kampanye secara door to door. "Akhirnya saya menang, walaupun menang tipis dengan selisih suara 3,5 persen. Tapi yang penting menang," tuturnya.

Karena itu, dia pun mengimbau kepada seluruh relawan, partai politik dan caleg untuk bergerak secara door to door. Sehingga, Pemilu 2019 dapat menang. (adw)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Hanan-Umar untuk Lampung 2024, Hanan: Bisa sa ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Hanan A Razak resmi mendaftar calon gube ...


Hanan A Razak Ikut Penjaringan Cagub di PDIP ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Hanan A Razak resmi mengambil formulir p ...


Hadapi Pilbup, Ismet Roni Masif Sosialisasi d ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Perlahan tapi pasti, sejak mendapatkan s ...


Nyalon Bupati Pringsewu, Ririn Kuswantari Iku ...

MOMENTUM, Pringsewu--Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung Fraksi Gol ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com