Besok, Sekretaris Kota Bandarlampung dan Kadisdik Dipanggil Bawaslu

Tanggal 04 Des 2018 - Laporan - 660 Views
Ketua Bawaslu Bandarlampung Candrawansah.// Harian Momentum

Harianmomentum.com--Sekretaris Kota (Sekko) Bandarlampung Badri Tamam dan Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Daniel Marsudi akan dipanggil Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) setempat, Rabu (5/12) besok.

Pemanggilan tersebut terkait dengan adanya laporan yang diterima Bawaslu Bandarlampung soal dugaan keterlibatan aparatur sipil negara (ASN) dan perangkat desa saat jalan sehat bersama Calon Presiden (Capres) Joko Widodo.

Hal itu disampaikan Ketua Bawaslu Kota Bandarlampung Candrawansah saat dihubungi harianmomentum.com, Selasa (4/12).

Candra menerangkan, dari dua orang saksi yang dipanggil Bawaslu Bandarlampung, hanya satu saja yang hadir dan memberikan keterangan.

Meski hanya terdapat satu saksi yang memberikan keterangan, Bawaslu tetap melanjutkan laporan soal dugaan keterlibatan ASN dan perangkat desa dalam kegiatan kampanye tersebut.

"Saksinya sampai hari ini tidak datang, tapi tidak masalah. Tetap kita lanjutkan, yang harus dua itu adalah alat buktinya," ujar Candra.

Karena itu, Bawaslu akan memanggil Sekko Badri Tamam dan Kadisdik Daniel Marsudi untuk dimintai keterangan. "Besok (Rabu) kita panggil sekda dan kadisdik. Undangannya sudah kita kirimkan," jelasnya.

Dia melanjutkan, Bawaslu juga akan memanggil Walikota Bandarlampung Herman Hn. "Kamis walikota yang kita panggil, karena ada empat terlapor," tuturnya. 

Diketahui, Bawaslu Kota Bandarlampung menemukan adanya surat intruksi dari Lurah Enggal Sutiman yang meminta seluruh aparatur desa untuk menghadiri jalan sehat bersama Capres Jokowi.

Saat sedang melakukan proses, terdapat masyarakat yang melapor ke Bawaslu soal adanya keterlibatan ASN dalam kegiatan kampanye tersebut. (adw)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Hanan-Umar untuk Lampung 2024, Hanan: Bisa sa ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Hanan A Razak resmi mendaftar calon gube ...


Hanan A Razak Ikut Penjaringan Cagub di PDIP ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Hanan A Razak resmi mengambil formulir p ...


Hadapi Pilbup, Ismet Roni Masif Sosialisasi d ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Perlahan tapi pasti, sejak mendapatkan s ...


Nyalon Bupati Pringsewu, Ririn Kuswantari Iku ...

MOMENTUM, Pringsewu--Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung Fraksi Gol ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com