Sesi Pertama CAT PPPK, Dua Peserta Tidak Hadir

Tanggal 23 Feb 2019 - Laporan - 872 Views
Peserta CAT PPPK Pemprov Lampung untuk sesi kedua meregistrasi daftar hadir.

Harianmomentum.com--Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menggelar computer assist test (CAT) atau tes komputer calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di SMAN 9 Bandarlampung, Sabtu (23-2-2019).

Berdasarkan data yang diterima harianmomentum.com, tes tersebut diikuti 142 peserta, terdiri dari guru dan penyuluh pertanian.

Kepala Bidang (Kabid) Pengadaan Mutasi dan Pegawai Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Lampung Henry Riduan mengatakan pelaksanaan terbagi menjadi dua sesi.

"Sesi pertama dari jam 10.00 hingga 12.15 WIB, sedangkan sesi kedua dimulai pukul 13.00 sampai 15.15 WIB," jelas Henry.

Dia mengatakan pada sesi pertama terdapat dua orang peserta tes yang tidak hadir. "Jadi sesi pertama itu diikuti 80 peserta. Dua orang tidak hadir, mereka otomatis gugur," sebutnya. (adw)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Gubernur Lampung Beri Penghormatan Terakhir k ...

MOMENTUM, Kotabumi--Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal membe ...


Puluhan Karyawan Perumda Way Rilau Geruduk Di ...

MOMENTUM, Bandarlampung-- Puluhan karyawan Perusahaan Umum Daerah ...


Aplikasi Layanan Publik, Lampung Adopsi JAKI ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemerintah Provinsi Lampung bersama Tim ...


Gubernur dan Sejumlah Pejabat Takziah ke Ruma ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal ber ...