10 Anggota TNI Waykanan Naik Pangkat

Tanggal 01 Apr 2019 - Laporan - 863 Views
Apel kenaikan pangkat dipimpin Dandim Waykanan Letkol Czi Komara. Foto. Vit.

Harianmomentum.com-Kenaikan pangkat merupakan kebanggaan bagi prajurit TNI Angkatan Daerah. Karenanya, bisa meningkatkan semangat, profesionalisme dan menambah kebahagiaan keluarga.

Hal tersebut disampaikanoleh Dandim 0427 Waykanan Letkol Czi Komara saat memimpin Korps Raport Kenaikan Pangkat Prajurit TNI di jajarannya di Makodim Waykanan di Blambanganumpu, Senin (1-4-2019).

Prajurit Kodim 0427 yang naik pangkat berjumlah 10 orang, terdiri dari bintara dan tamtama, periode 1 April 2019. Terdiri dari Pelda ke Peltu 1 orang, Serma ke Pelda 3 orang, Serka ke Serma 1 orang,  Serda ke Sertu 3 orang dan Kopda ke Koptu 2 orang. 

Dalam amanatnya, Dandim Komara mengharapkan kenaikan pangkat ini diikuti dengan bersyukur karena prosesnya tidak mudah. Tetapi melalui proses panjang, berdinas dengan baik dan lulus tes kesegaran jasmani. 

"Saya ucapkan selamat. Semoga ke depan semakin menunjukkan dedikasi yang baik dalam menjalankan tugas," katanya. 

Pada bagian lain, Dandim menyinggung tentang rencana kunuungan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) dalam rangka peresmian Bandara Komersial Gatot Soebroto Waytuba. "Mari dipersiapkan dengan baik, terutama Koramil Bahuga yang akan menjadi lokasi kunjungan," katanya. (vit).

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pererat Silaturahmi, KNPI Lamtim Gelar Bukber ...

MOMENTUM, Sukadana--Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional P ...


Peduli Ramadan, PSTMI Gandeng TNI-Polri Berba ...

MOMENTUM, Kotabumi--Dalam semangat berbagi dan kepedulian terhada ...


Pemkab Lambar Sesalkan Adanya Pungli PTSL di ...

MOMENTUM, Lambar--Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Barat (La ...


Bocah Tiga Tahun Tewas Terseret Arus Sungai W ...

MOMENTUM, Gedongtataaan--Diduga luput dari pengawasan keluarga, s ...