Herman Harapkan IKM Mampu Kembangkan Usaha Kecil

Tanggal 14 Nov 2019 - Laporan - 475 Views
Walikota Herman HN.

MOMENTUM, Bandarlampung--Walikota Bandarlampung Herman HN menginginkan dengan dikukuhkannya pengurus sentra industri kecil menengah (IKM) ke depan dapat memacu para pengusaha kecil menengah untuk lebih berkembang.

"Saya ingin kepengurusan IKM yang baru ini lebih kuat lagi agar produk dari UMKM di Kota Bandarlampung dapat bersaing dengan yang lainnya," katanya usai mengukuhkan kepengurusan IKM Kota Bandarlampung, Kamis (14-11).

Ia akan mendukung penuh usaha dari para pengusaha kecil menengah tersebut dengan membantu sistem permodalan bagi mereka yang kurang dana untuk mengembangkan usahanya.

"Dengan dibentuknya IKM ini nantinya barang-barang mereka akan kita bantu pasarkan keluar daerah dan juga untuk yang kurang modal kita pun akan bantu melalui percepatan keuangan daerah," kata dia.

Ia menginginkan segenap pejabat daerah di kota ini juga membantu mempromosikan hasil pengusaha kecil menengah di setiap kegiatannya. (red)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pringsewu Mantapkan Persiapan Pilkada ...

MOMENTUM, Pringsewu--Pemerintah Kabupaten Pringsewu komitmen meng ...


Cuaca Ekstrim, Lambar Waspada Bencana ...

MOMENTUM, Liwa--Pemerintah Kabupaten Lampung Barat (Lambar) mengi ...


Pendapatan Daerah Tubaba Ditarget Rp976 Milia ...

MOMENTUM, Panaragan--Pendapatan Daerah Kabupaten Tulangbawang Bar ...


24 Orang Meninggal Akibat DBD ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Kasus demam berdarah dengue (DBD) di Lam ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com