MOMENTUM, Tanggamus--Gugus tugas percapatan penanganan corona virus disease 2019 (Covid-19) Kabupaten Tanggamus akan melakukan penyemprotan disinfektan pada sejumlah sekolah dan fasilitas umum (fasum) di Kecamatan Kotaagung, Selasa (24-3-2020).
Sebelum penyemprotan dilakukan apel personel gabungan gugus tugas tersebut yang terdiri dari: Polres Tanggamus, Dinkes, Pol PP, BPBD dan Basarnas dan PMI. Apel yang berlangsung di halaman kantor dinkes itu dipimpin Staf Ahli Bupati Tanggamus Firman Rani.
Berdasarkan data yang dihimpun Harianmomentum.com, sejumlah sekolah dan fasilat umum yang akan disemprot disinfektan itu, antara lain: Majid Al-Manar Terbaya, SDN 4 Kuripan Kotaagung, Pom Bensin Kotaagung, SDN 1 Pasarmadang, Kantor Kelurahan Pasarmadang, Terminal Kotaagung dan Pasar Kotaagung.
Sekretaris Daerah Kabupaten Tanggamu Hamid Heriansyah Lubis mengatakan, penyemprotan dilaksanakan sore hari, saat pedagang sudah tutup. Sehingga tidak mengganggu aktifitas di pasar tersebut. (**)
Laporan: Galih
Editor: Munizar
Editor: Harian Momentum
E-Mail: harianmomentum@gmail.com