Pagi Tadi, Gudang Pom Bensin di Baradatu Terbakar

Tanggal 30 Apr 2020 - Laporan - 1180 Views
Kebakaran di gudang SPBU Baradatu, Waykanan. Foto. Vita.

MOMENTUM, Baradatu--Gudang pom bensin di Kampung Tiuhbalak Kecamatan Baradatu Kabupaten Waykanan terbakar pada Kamis 30 April 2020 pagi.

Peristiwa di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) 24-345-18 Baradatu itu mengejutkan warga. Karena sebelum kebakaran terdengar suara detuman keras.

"Saya mendengar dentuman keras. Seketika saya berlari (mau menyelamatkan diri), saya pikir pom bensin yang meledak ternyata gudangnya," ujar Ahmad Erfani, warga setempat.

Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 04.00 WIB mengejutkan warga terutama yang berdekatan dengan pom. "Sampai di luar rumah, saya melihat ada kobaran api, ternyata bukan pomnya yang terbakar," katanya.

Dia mengaku tidak mengetahui asal mula terjadinya kebakaran. Gudang yang terbakar itu, yang diketahui ada mesin diesel.

Sementara Kepala BPBD dan Damkar, Bismijanadi memperoleh kabar kebakaran itu sekitar pukul 05.00 WIB dan sampai di lokasi pukul enam. "Hampir satu jam kami memadamkan api," katanya.

Disebutkan, yang ikut terbakar di gudang pom bensin itu, antara lain dua unit mobil, dua sepeda motor, dan barang lainnya. "Penyebab kebaran, masih diselidiki," kata Bismi. (*).

Laporan: Novita.

Editor: M Furqon.

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Polisi Tangkap Dua Tersangka Perampokan di Pe ...

MOMENTUM, Penawartama--Tekab 308 Presisi Polres Tulangbawang bers ...


Polisi Tangkap Penembak Istri di Lampung Teng ...

MOMENTUM, Lampung--Satreskrim Polres Lampung Tengah dan Tim Jatan ...


Polsek Pakuanratu Beri Pemahaman Hukum kepada ...

MOMENTUM, Pakuanratu--Kepolisian Sektor Pakuanratu, Polres Waykan ...


Kejari Tetapkan Tersangka Korupsi PKBM di Tul ...

MOMENTUM, Menggala--Kejaksaan Negeri (Kejari) Tulangbawang meneta ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com