Sekjen DPP Golkar Bagikan Paket Sembako di Pringsewu

Tanggal 14 Mei 2020 - Laporan - 597 Views
Penyerahan bantuan paket sembako dari DPP Partai Golkar.

MOMENTUM, Pringsewu--Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Partai Golkar Lodewijk F Paulus membagikan paket sembako (sembilan bahan pokok) di Pringsewu beberapa hari lalu.

Sembako tersebut diberikan masyarakat prasejahtera. Terutama yang terkena dampak dari penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).

Mewakili Lodewijk, Ali Imron mengatakan pembagian paket sembako itu sebagai bentuk kepedulian Partai Golkar terhadap masyarakat yang terdampak covid-19. "Sasaranya, keluarga prasejahtera yang belum dapat kesempatan dibantu pemerintah," ucap Ali.

Dia menjelaskan paket tersebut diserahkan kepada Anggota DPRD Pringsewu Asita Nurgaya dan Wakil Ketua II DPRD Lampung Ririn Kuswantari untuk diberikan kepada masyarakat.

"Hari ini, melalui Bu Asita dan Ibu Ririn, kami percayakan paket lebaran dari pak Lodewijk untuk dibagikan di sini, dengan tepat sasaran," sebutnya.

Dia menyebut pembagian sembako itu harus tetap mengedepankan protokol kesehatan dengan cara mendatangi ke rumah-rumah. Guna menjaga jarak fisik dan tidak ada kerumunan

Sementara, Asita menyambut baik kepercayaan Sekjen DPP Partai Golkar dalam menyalurkan paket sembako tersebut. "Ini yang ditunggu-tunggu masyarakat, berupa bantuan sembako. Partai Golkar hari ini selangkah lebih maju dalam hal ini. Terimakasih bapak Lodewijk, semoga bantuan ini bisa bermanfaat untuk masyarakat," jelasnya. (**)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Lawan Kotak Kosong, Parosil-Mad Hasnurin Mena ...

MOMENTUM, Liwa -- Lawan kotak kosong di pilkada 2024, Pasangan Ca ...


Pilwakot Metro, Bambag-Rafieq Umumkan Kemenan ...

MOMENTUM, Metro--Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Metro ...


Banyak TPS Sepi, Diperkirakan Angka Golput Ti ...

MOMENTUM, Bandarlampung-- Partisipasi pemilih yang menggunakan ha ...


Pilkada 2024, Banyak Petahana Tumbang ...

MOMENTUM, Bandarlampung-- Hari pencoblosan pilkada serentak, Rabu ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com