Rekomendasi PKB Dipastikan Jatuh ke Dawam-Azwar

Tanggal 29 Jun 2020 - Laporan - 1652 Views
Rapat konsolidasi partai pengusung Calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Timur, Dawam Raharjo dan Azwar Hadi. Foto: ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Dawam Raharjo dan Azwar Hadi dipastikan mendapat rekomendasi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk maju sebagai bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Timur (Lamtim).

Kepastian itu disampaikan legislator Lampung asal Fraksi PKB, Noverisman Subing, saat dikonfirmasi harianmomentum.com, Senin (29-6-2020).

“PKB mendukung Pak Dawan dan Azwar untuk maju Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 di Kabupaten Lampung Timur,” kata Nover —sapaan Noverisman Subing—.

Menurut Wakil Ketua Komisi III DPRD Lampung itu, walau pun surat rekomendasi dari DPP PKB belum keluar, namun dia meyakini dukungan partai besutan Abdul Muhaimin Iskandar tidak akan meleset dari Dawam-Azwar.

“Kalau untuk surat rekomendasinya kan nanti akan diterbitkan secara serentak, bersamaan dengan rekomendasi di tujuh kabupaten/kota lainnya,” jelasnya.

Nover meyakini, Dawam-Azwar mampu memenangkan Pilkada Lamtim di tahun 2020. Terlebih, menurut dia, Golkar pun telah sepakat mengusung keduanya di pilkada kabupaten setempat.

Sebab, Azwar Hadi adalah salah satu legislator Lampung asal Fraksi Golkar yang kini menjabat Wakil Ketua DPD I Golkar Lampung.

“Mereka berdua akan melanjutkan pembangunan Lamtim menuju kabupaten yang lebih berjaya lagi,” ungkapnya.

Sebelumnya, melalui laman Instagram @noverisman.subing, diposting beberapa foto terkait rapat konsolidasi partai pengusung Calon Bupati dan Wakil Bupati Lampung Timur, Dawam Raharjo dan Azwar Hadi.

Dalam keterangan tertulisnya, Nover menuturkan bahwa PKB dan Partai Golkar Lampung Timur mulai memanaskan mesin partai, jelang pemilihan bupati dan wakil bupati.

“Diawali dengan pertemuan pengurus tingkat kabupaten dan anggota fraksi, baik di kabupaten, provinsi maupun tingkat pusat,” tulis Nover di laman instagramnya, Senin (29-6).

Nover juga menuliskan bahwa kedua partai yang memiliki total 14 kursi DPRD Lampung Timur sepakat mengusung bakal calon Bupati Dawam Raharjo dan bakal calon Wakil Bupati Azwar Hadi.

Hadir dalam pertemuan itu anggota DPRD Lampung: Noverisman Subing dan Binti Amanah (Fraksi PKB), Azwar Hadi (Fraksi Golkar) dan Ella Nuryamah anggota Fraksi PKB DPR RI.(**)

Laporan/Editor: Agung Chandra Widi

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Banyak TPS Sepi, Diperkirakan Angka Golput Ti ...

MOMENTUM, Bandarlampung-- Partisipasi pemilih yang menggunakan ha ...


Pilkada 2024, Banyak Petahana Tumbang ...

MOMENTUM, Bandarlampung-- Hari pencoblosan pilkada serentak, Rabu ...


Dedi Irawan-Irawan Topani Unggul Pilkada Pesi ...

MOMENTUM, Krui--Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati P ...


Saleh Asnawi-Agus Suranto Unggul di QC dan Re ...

MOMENTUM, Tanggamus--Hasil sementara hitung cepat (quick count) R ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com