Kejaksaan akan Tindaklanjuti Laporan Soal RSUD Menggala

Tanggal 19 Okt 2020 - Laporan - 637 Views
Kasi Intel Kejari Tulangbawang, Raden Akmal. Foto. Rhm.

MOMENTUM, Menggala--Kejaksaan Negeri (Kejari) Tulangbawang akan menindaklanjuti Laporan Lembaga SIKK- HAM terkait pengelolaan anggaran RSUD Menggala tahun 2018-2019 dan pembangunan Kantin BMW.

Menurut Kasi Intel Kejari Tulangbawang, Raden Akmal, laporan dua LSM yang disampaikan ke Kejaksaan beberapa hari lalu, belum ditindaklanjuti karena kami masih ada tugas yang harus diselesaikan.

"Kami akan segera tindaklanjuti. Berkas laporan yang disampaikan dua lembaga tersebut sudah lengkap. Tinggal mendalami dan segera melakukan ekskusinya," ungkap Raden Akmal pada awak media di ruang kerjanya, Jumat (16-10-2020).

Baca Juga: Manajemen RSUD Menggala Sebut Kantin Sehat Bagian Program Rehab

Sebelumnya, Ketua Komisi IV DPRD Tulangbwang, Morisman, menyatakan akan memanggil pihak RSUD Menggala guna mempertanyakan laporan LSM terebut.

Menurut dia, sebagai wakil rakyat, memiliki tugas pengawasan, baik pengawasan terhadap pembangunan maupun penggunaan anggaran, yang akan dan telah dilaksanakan oleh pemerintah.

Melihat persoalan tersebut sudah ditangani Kejaksaan, dia mendukung penuntasan pesoalan terebut. "Intinya, DPRD baik dari Komisi IV, mendukung sekaligus berharap Kejaksaan Negeri Tulangbawang bertindak serius menangani laporan tersebut," katanya.

Sementara dia menegaskan, Komisi IV DPRD Tulangbawang telah mengagendakan pemanggilan terhadap pihak RSUD Menggala.

"Mestinya hari senin itu kami panggil, tapi jadwal masih padat apalagi sekarang masih ada pembahasan KUAPPS untuk tahun 2021, dan nanti dipanggil," terang Morisman. (*)

Laporan: Abdul Rohman.

Editor: M Furqon.

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pesta Sabu, Tiga Pria Ini Ditangkap Polsek Te ...

MOMENTUM, TERUSANNUNYAI--Tiga orang pria inisial SLY (58), ESP (2 ...


Seribu Istri di Lampung Tengah Ajukan Percera ...

MOMENTUM, Gunungsugih--Angka perceraian di Kabupaten Lampung Teng ...


Curi Perlengkapan Adat Lampung, Tiga Warga Ko ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Polisi membekuk tiga tersangka pencuri p ...


Curi Kambing, Kakek di Metro Ditangkap Polisi ...

MOMENTUM, Metro--Seorang kakek berinisial SJ (63) ditangkap apara ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com