70 Tentara di Kodim Waykanan Divaksin Covid-19

Tanggal 08 Mar 2021 - Laporan - 611 Views
Vaksinasi Covid-19 di Makodim Waykanan.

MOMENTUM, Waykanan--Tentara yang bertugas di Kodim 0427 Waykanan disuntik vaksin Covid-19. Vaksinasi tahap pertama pada Senin, 8 Maret 2021, dilakukan terhadap 70 personel.

Komandan Kodim (Dandim) 0427 Waykanan Letkol Inf A.A. Gede Rama C.P, mengatakan ke-70 personel yang akan divaksin, terlebih dulu dicek kesehatannya. Yang memenuhi syarat, langsung divaksin. 

"Jika ada yang tidak bisa divaksin, kami menyiapkan 10 orang cadangan. Jadi, targetnya yang divaksin mencukupi 70 orang," katanya.

Menurut Dandim, vaksin Covid-19 pada tahap ini diberikan kepada anggotanya yang intens bersentuhan dengan masyarakat, terutama personel yang tergabung dalam kegiatan pendisiplinan protokol kesehatan Covid-19. (*).

Laporan: Vita

Editor: M Furqon.

 

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Kasus DBD di Metro Meningkat Drastis ...

MOMENTUM, Metro--Jumlah kasus penularan penyakit deman berdarah d ...


Di Lampung Utara: 798 Orang Terjangkit Demam ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Penderita demam berdarah atau DBD di Kabupa ...


Dinkes Mesuji Catat 100 Kasus DBD ...

MOENTUM, Mesuji--Dinas Kesehatan Kabupaten Mesuji mencatata selam ...


Donor di PTPN I Regional 7 Bantu Atasi Defisi ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Unit Donor Darah (UDD) PMI Lampung men ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com