ASN Pelayanan Publik di Tubaba Hari Ini Divaksin Covid-19

Tanggal 17 Mar 2021 - Laporan - 590 Views
Para ASN pelayanan publik Tulangbawang Barat divaksin covid-19..

MOMENTUM, Panaragan--Pemkab Tulangbawang Barat (Tubaba) mulai hari ini, Rabu (17-3-2021), melakukan vaksinasi kepada aparatur sipil negara (ASN) pelayanan publik.

Para ASN itu antara lain yang bekerja di Disdukcapil, Kemenag, Dishub, Disnakertrans dan Pejabat Eselon II, III dan IV. Selain itu, juga kepada anggota DPRD dan sekretariat dewan.

"Kita belum data berapa jumlah yang akan divaksin. Yang jelas seluruh pegawai yang melakukan pelayanan terhadap masyarakat/publik," ungkap Mega Fitria, Kabid Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit Dinas Kesehatan Tubaba kepada harianmomentum.com, Rabu (17-3-2021).

Kegiatan ini rencananya akan berlangsung selama tiga hari. Rabu, Kamis dan Jumat. "Mudah-mudahan vaksinasi ini berjalan dengan lancar sesuai dengan harapan kita," katanya. (*)

Laporan: Solihin.

Editor: M Furqon.


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Prevalensi Stunting Kabupaten Pringsewu 15,8 ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Berdasarkan hasil survei Status Gizi Indon ...


Bawaslu Waykanan Gandeng BPJS Ketenagakerjaan ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pengawasan pemilu merupakan salah satu b ...


Lampung Wilayah Rentan Bunuh Diri Ketujuh Nas ...

MOMENTUM, Gedongtataan-- Provinsi Lampung berada di urutan ketuju ...


Waspada! DBD Mulai Menjangkit di Waykanan ...

MOMENTUM, Blambanganumpu--Demam Berdarah Dengue (DBD) mulai menja ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com