Kecurangan Tes CASN Diduga Dikendalikan dari Medan dan Palembang

Tanggal 28 Okt 2021 - Laporan - 591 Views
Kepala BKD Lampung Yurnalis.

MOMENTUM, Bandarlampung--Indikasi kecurangan saat Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) di Makorem Gatam 043 diduga dikendalikan dari Palembang Sumatera Selatan dan Medan Sumatera Utara.

Hal itu disampaikan Kepala BKD Lampung Yurnalis saat dikonfirmasi terkait temuan 23 CASN yang terindikasi melakukan kecurangan, Kamis (28-10-2021).

Yurnalis mengatakan, berdasarkan informasi yang diterima, kecurangan pada saat tes CASN diduga dikendalikan dari Medan dan Palembang.

"Itu dikendalikan dari luar Lampung. Dari Palembang dan Medan, sekarang sudah terungkap," kata Yurnalis.

Menurut dia, modus kecurangan itu setelah melakukan registrasi dan perekaman wajah, para peserta ke luar dari tenda sterilisasi. 

"Mereka kemudian menuju titik lokasi palsu. Jadi ini diduga melibatkan hacker dan menjurus kepada kejahatan teknologi," tuturnya.

Meski demikian, dia belum mengetahui peserta CASN dari instansi mana saja yang melalukan kecurangan tersebut. "Karena kalau pemda hanya di Itera dan Pringsewu," ujarnya. (**)

Laporan/Editor: Agung DW

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Febrizal Levi Ditunjuk Jadi Pj Bupati Mesuji, ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Penjabat (Pj) Bupati Mesuji dan Tulangba ...


Pemprov Lampung Silaturahmi dengan Pangdam II ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Pemerintah Provinsi Lampung menggelar ...


Transaksi e-Katalog di Lampung Tembus Rp826,7 ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Jumlah transaksi katalog elektronik (e-k ...


Penjabat Bupati Pringsewu Berkunjung ke Rumah ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Penjabat Bupati Pringsewu, Marindo Kurniaw ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com