Istri Bupati Pesibar Komunitas Surfing Tanjung Setia Board Rider

Tanggal 30 Mar 2022 - Laporan Agung Sutrisno - 689 Views
Prosesi syukuran pelantikan pengurus Komunitas Surfing Tanjung Setia Board Rider

MOMENTUM, Krui--Pengurus Komunitas Surfing Tanjung Setia Board Rider periode 2022-2024, dilantik. Pelantikan yang dipimpin Dewan Pembina komunitas tersebut Septi Istiqlal, berlangsung di Pekon Tanjungsetia Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar), Rabu (30-32022).

Septi Istiqlal berharap dengan terbentuknya kepengurusan Komunitas Surfing Tanjung Setia Board Rider dapat semakin mengefektifkan pengembangan olahraga surfing di Kabupaten Pesibar.

"Pelantikan ini, harus menjadi momentum bagi kita semua, khsusunya para pengurus dan anggota Komunitas Surfing Tanjung Setia, untuk lebih mengoptimalkan dan mengefektifkan pengembangan olahraga surfing di Pesisir Barat," kata istri Bupati Pesibar Agus Istiqlal itu. 

Dia juga berharap, keberadaan komunitas Tanjung setia Boar Rider  bisa memberikan konstribusi positif terhadap peningkatan sektor pariwisata.

"Olaharga surfing ini sangat erat kaitanya dengan pariwisata. Karena itu,Komunitas Surfing Tanjung Setia Board Rider harus bisa mejalankan peran ganda. Sebagai pelopor pengembangan olahraga surfing sekaligus peningkatan sektor pariwisata di Pesisir Barat," pintanya.

Usai pelantikan, salah satu anggota komunitas tersebut mengaku optimistis olahraga surfing bisa menjadi penggerak utama pengembangan sektor pariwisata di Kabupaten Pesisir Barat.

"Kami bertekad dan yakin, dapat memberikan konstribusi positif terhadap pengembangan potensi pariwisata di Kabupaten Pesisir Barat," ungkapnya. (**)

Editor: Munizar


Comment

Berita Terkait


Wabup Lampura Terima Panitia Pembangunan Sekr ...

MOMENTUM, Kotabumi — Wakil Bupati Lampung Utara, Romli menerima ...


Pelindo Tidak Pernah Tutup Drainase di Panjan ...

MOMENTUM, Bandarlampung — PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) meny ...


Pelindo 2 Siap Bersinergi dengan Bandarlampun ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Bencana banjir kembali terjadi di bebera ...


Fiber Optik Halangi Lampu Lalu Lintas, Dishub ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Keberadaan tiang fiber optik di Kota Ban ...