Diguyur Hujan, PWI dan Baznas Tulangbawang Sukses Gelar Drama Pukew Sawer

Tanggal 28 Apr 2022 - Laporan Abdul Rohman - 632 Views
Pagelaran Drama Pukew Sawer yang diselenggaarakan PWI dan Baznas Kabupaten Tulangbawang

MOMENTUM, Menggala--Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tulangbawang bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) setempat  sukses menggelar Drama Pukew Sawer (bangun sahur), 

Hujan rintik yang terus mengguyur tak menyurutkan semangat para pemain drama untuk tetap melanjutkan pagelaran yang berlangsung di tiga lokasi berbeda secara bergilir, Rabu malam (27-04-2022).

Tiga lokasi pagelaran drama bertemakan budaya masyarakat Menggala untuk mengajak masyarakat Bangun Sahur itu:  kawasan  bunderan jalur dua kantor pemkab, Tanggarajam Ujung Gunung dan kawasan  Jalan Senayan, Kecamatan Menggala.

Ketua PWI Tulangbawang Abdul Rohman mengatakan, pagelaran Drama Pukew Sawer itu rangkaian program Berkah Ramdhan kerja sama dengan Baznas setempat.

"Pagelaran drama ini, kerja sama PWI dan Baznas Tulangbawang. Selain untuk lebih mendalami makna bulan Suci Ramadhan, pagelaran drama ini juga bertujuan, memperkenalkan sekaligus melestarikan budaya  kearifaan lokal masyarakat Menggala membangunkan orang untuk sahur," kata Abdul Rohman.

Selain pagelaran drama tersebut, sebelumnya PWI dan Baznas juga telah melaksanakan kegiatan Sedakah Maling.

"Sedekah Maling ini juga bagian dari kearifan lokal masyarakat Menggala di saat bulan Ramadhan. Dulu, saat Ramadhan, masyarakat yang mampu memberikan sedekah berupa bahan kebuthuhan pokok. Namun cara memberikanya secara diam-diam, saat tengah malam tanpa diketahui si penerima. Diletakkan di depan atau belakang rumah," tuturnya.

Hal senada disampaikan Ketua Baznas Kabupaten Tula Ustadz Yantori. Menurut dia, pagelaran drama dan sedekah maling itu, adalah salah satu cara mengajak masyarakat untuk memaknai Ramdhan dengan konsep kearifan lokal.

Dia berharap, kegiatan tersebut dapat menjadi motivasi elemen masyarakat lainya untuk melestarikan nilai-nilai kearifan lokal, terutama  sejalan dengan ajaran agama. (**)

Editor: Munizar


Comment

Berita Terkait


BWI Tulangbawang Punya Ketua Baru ...

MOMENTUM, Menggala--Pengurus perwakilan Badan Wakaf Indonesia (BW ...


Puluhan JULEHA Metro Dilatih Penyembelihan AS ...

MOMENTUM, Metro--Puluhan  Juru Sembelih Halal (JULEHA) Kota Metr ...


Muhammadiyah Lamteng Bahas Program Kerja ...

MOMENTUM, Terbanggibesar--Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan Pimpin ...


Halalbihalal PWRI, Budiono Bakti Ungkap 13 Pi ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Persatuan Wredatama Republik Indonesia ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com