Selain Rektor, KPK Juga Dikabarkan Mengamankan Warek Unila

Tanggal 20 Agu 2022 - Laporan Ira Widya - 1031 Views
Ilustrasi.

MOMENTUM, Bandarlampung--Selain Rektor Universitas Lampung (Unila) Prof Karomani, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) juga dikabarkan mengamankan salah satu Wakil Rektor.

Secara keseluruhan, KPK mengamankan  tujuh orang dalam operasi tangkap tangan (OTT) di Bandung, Jawa Barat.

Hal itu ditegaskan Juru Bicara KPK RI Ali Fikri saat dimintai keterangan, Sabtu (20-8-2022).

"Tim KPK sejauh ini mengamankan sekitar 7 orang di Bandung dan Lampung," ujar Ali Fikri.

Ali Fikri menuturkan, tujuh orang yang diamankan dari dua Provinsi berbeda tersebut termasuk Rektor dan Pejabat kampus setempat. "Diantaranya wakil rektor berinisial H dan lainnya HF dan M," kata Ali Fikri.

Menurut Ali Fikri, OTT yang dilakukan oleh KPK tersebut terkait dugaan korupsi suap penerimaan mahasiswa baru jalur mandiri di Unila.

Informasi yang dihimpun harianmomentum.com, empat dari tujuh orang yang diamankan tersebut diantaranya K selaku rektor Unila, H selalu wakil rektor, serta HF dan M selaku dekan.

Editor: Agung Darma Wijaya


Comment

Berita Terkait


Tangkap Satu Pelaku, Polres Lamteng Buru Ters ...

MOMENTUM, Gunungsugih--Tim Khusus Antibandit (Tekab) 308 Presisi ...


Warga Serahkan Dua Pucuk Senjata Api Rakitan ...

MOMENTUM, Mesuji--Warga menyerahkan dua senjata api rakitan kepad ...


Demi Narkoba, Pemuda Asal Pringsewu Gelapkan ...

MOMENTUM, Pringsewu--Bermodus rental, seorang pria berinisial AI ...


Seorang Penadah Motor Curian Ditangkap Polisi ...

MOMENTUM, Seputihbanyak--Setelah meringkus tiga orang pelaku penc ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com