Truk Hino Kecelakaan di Pintu Masuk Pelabuhan Bakauheni

Tanggal 15 Sep 2022 - Laporan Endri. - 585 Views
Kecelakaan di pintu masuk Pelabuhan Bakauheni, truk tabrak kendaraan di depannya.

MOMENTUM, Bakauheni -- Truk Hino bermuatan pupuk alami kecelakaan di pintu masuk (tol gate) Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan pada Rabu 14 September 2022 sekitar pukul 18:30 wib.

Menurut keterangan saksi-saksi di lokasi kejadian, truk berwarna putih nopol B 9013 PEJ berjalan dari arah tol trans Sumatera keluar menuju arah Pelabuhan Bakauheni.

Setibanya di lokasi kejadian, di jalan yang menurun kendaraan bermuatan pupuk tersebut mengalami rem blong dan hilang kendali. Truk akhirnya menabrak bagian belakang kendaraan sejenis  dengan nopol B 9619 PEI yang saat itu dalam keadaan berhenti untuk membeli tiket di pintu masuk pelabuhan atau tolget.

"Tidak ada korban jiwa pada kecelakaan lalulintas ini," kata Kasat Lantas Polres Lamsel, AKP Jonnifer Yolandra.

Berdasarkan data dari Lantas Polres Lamsel, identitas pengendara, pengemudi, penumpang yang terlibat kecelakaan lalulintas yakni Karyoto (48) supir truk Hino B 9619 PEI, warga Tulissari, Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

Sedangkan supir truk B 9013 PEJ, Subur (52), warga Jati Kidul Kecamatan Pangkah Kabupaten Tegal, Jawa tengah.

Akibat kecelakaan terebut menyebabkan kerugian material sekitar Rp30 juta, katanya. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Modus Kotak Beras, Nasirun Kuras Uang Korban ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Di tengah kemajuan teknologi dan akses i ...


Kasus Sabu di Pringsewu, Polisi Tangkap Guru ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Satuan Reserse Narkoba Polres Pringsewu me ...


Dua Prajurit TNI AL Asal Lampung Gugur dalam ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Dua prajurit TNI Angkatan Laut asal Pr ...


Polisi Dalami Dugaan Tambang Emas Ilegal di P ...

MOMENTUM, Gedongtataan-- Kepolisian Resor (Polres) Pesawaran berk ...


E-Mail: https://t.me/hhackplus HackPlus-attack Smoking Ar