Satlantas Mesuji Beri Layanan Bimbel SIM Gratis

Tanggal 11 Nov 2022 - Laporan Arifin. - 548 Views
Jajaran Satlantas Polres Mesuji memberikan bimbel pelatihan pembuatan SIM.

MOMENTUM, Mesuji -- Satlantas Polres Mesuji memberikan kemudahan kepada masyarakat mendapatkan surat izin mengemudi (SIM) dengan megikuti bimbingan belajar (bimbel) secara gratis.

"Kami akan memberikan pelatihan dan pendampingan uji teori maupun uji praktek pembuatan SIM," kata Kasatlantas Polres Mesuji Iptu Wahyu Dwi Kristanto.

Layanan bimbel tak hanya bagi pemohon SIM yang gagal saat melaksanakan ujian. Tetapi berlaku untuk membuat SIM baru. "Masyarakat yang khawatir tidak lulus ujian SIM, bisa memanfaatkan layanan bimbel ini secara gratis," ungkapnya, Jumat (11/11/2022)

Bimbel teori dan praktik diadakan setiap Senin - Jumat pukul 13.00 WIB - 15.00 WIB bertempat di Kantor Satpas Satlantas Polres Mesuji samping Mapolsek Simpangpematang.

"Adanya program bimbel dapat menarik animo masyarakat membuat SIM," katanya. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Dilantik Jadi Ketua Granat, Surajaya: Granat ...

MOMENTUM, Gunungsugih--Ketua Dewan Pimpinan Cabang Gerakan (DPC) ...


Korupsi di Dinas P2KB Tubaba, Kejaksaan Tetap ...

MOMENTUM, Panaragan -- Kejaksaan Negeri Tulangbawang Barat (Tubab ...


Kejaksaan Tahan Tersangka Korupsi Pengadaan C ...

MOMENTUM, Kotaagung--Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanggamus mengungk ...


Rekonstruksi Penembakan Tiga Polisi oleh Oknu ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Rekonstruksi kasus penembakan tiga anggo ...