Porwanas Jatim, Dendi Lepas Kontingen PWI Pesawaran

Tanggal 18 Nov 2022 - Laporan Rifat Arif - 477 Views
Foto bersama Bupati Dendi Ramadhona dengan Kontingan PWI Pesawaran.

MOMENTUM, Gedongtataan--Kontingen Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pesawaran siap belaga pada Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) 2022 di Malang, Jawa Timur. Porwanas dijadwalkan berlangsung mulai 20 hingga 26 November 2022.

Keberangkatan kontingen tersebut dilepas Bupati Dendi Ramadhona di aula Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pesawaran, Jumat (18-11-2022).

Bupati Dendi Ramadhona berpesan untuk seluruh kontingen yang berangkat agar menjunjung tinggi sportifitas serta menjaga nama baik kabupaten berjuluk Bumi Andan Jejama.

"Sebelumnya Pesawaran telah mendapat predikat juara umum pada Pekan Olahraga Seksi Wartawan Olahraga (Porsiwo) Provinsi Lampung, 2021 lalu," katanya.

Dengan demikian Dendi berharap, prestasi itu dapat bertahan dan mengharumkan nama kabupaten setempat dalam ajang olahraga profesi wartawan tersebut.

"Saya mewakili Pemerintah Kabupaten Pesawaran menyampaikan apresiasi bagi seluruh kontingen yang berangkat bertanding, sukses raih prestasi dan juga kenalkan potensi wilayah kita kepada kontingen lain," katanya.

Ketua PWI Pesawaran, M Ismail menyebut Lampung memberangkatkan sebanyak 165 atlet mewakili sembilan cabang olahraga yang akan bertanding.

"Pesawaran mengirim lima atlet yang akan bertanding pada tiga cabang olahraga: Bridge, Atletik serta Tenis Meja. Semoga kami bisa menyumbang prestasi terbaik pada Porwanas di Malang," kata Ismail.(**)

Editor: Agus Setyawan


Comment

Berita Terkait


Bareng Bapelitbangda, DLH Pesisir Barat Asist ...

MOMENTUM, Krui--Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Pesisir Barat bersam ...


Selter JPTP Tanggamus Diduga Langgar Aturan, ...

MOMENTUM, Tanggamus--Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Lamp ...


Pj Bupati Nukman Bagikan Seragam Gratis untuk ...

MOMENTUM, Liwa--Pj Bupati Lampung Barat (Lambar) Nukman membagika ...


Ibu-ibu di Bulurejo Ikut Pelatihan Pemulasara ...

MOMENTUM, Gadingrejo -- Puluhan emak--emak mendatangi kantor Peko ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com