Komitmen Bangun Desa, Pemdes Padang Ratu Realisasikan Drainase dan Sumur Bor

Tanggal 15 Mei 2024 - Laporan Hamsah - 242 Views
Pembangunan drainase atau siring pasang di Desa Padang Ratu.

MOMENTUM, Kotabumi--Desa Padang Ratu, Kecamatan Sungkai Utara, Kabupaten Lampung Utara merealisasikan pembangunan drainase (fisik siring) pasang dan sumur bor melalui Dana Desa Tahun Anggaran 2024.

Kepala Desa Padang Ratu Edi Johan, Selasa 15 Mei 2024, mengatakan, pembangunan drainase sepanjang 416 meter yang dilaksanakan di dusun 3 dan dusun 6. Sementara Sumur bor terletak di dusun 4. "Semua pembagunan tersebut menggunakan anggaran dana desa tahun 2024," kata dia.

Dia mengatakan, tujuan pembangunan drainase dan sumur bor tersebut untuk mempermudah warga yang melintas karena banyaknya genangan air yang dapat merusak jalan.

Sedangkan untuk sumur bor merupakan permintaan masyarakat setempat, yang kerap kesulitan air saat musim kemarau panjang.

Untuk para pekerja, Edi Johan juga menggunakan tenaga kerja warga setempat. “Kalau pekerja kita selalu usahakan untuk menggunakan tenaga kerja warga Padang Ratu,” jelasnya.

Kepala Desa juga mengatakan apresiasi masyarakat setempat juga sangat tinggi, dimana masyarakat dengan sukarela memberikan makanan kepada para pekerja.


“Apresiasi masyarakat disini juga baik mereka sering dengan sukarela memberikan makanan untuk para pekerja,” katanya.

Edi Johan juga mengimbau masyarakat setempat untuk selalu merawat semua pembangunan yang sudah direalisasikan oleh Pemdes Padang Ratu.

Selain pembangunan fisik, ada juga pembagian bantuan langsung tunai (BLT) sebanyak 40 KPM untuk warga kurang mampu yang ada di desa tersebut.

Terpisah, Sekretaris desa (Sekdes) Muhammad Supriyadi menambahkan, Bahwa sebagai perpanjangan tangan pemerintah dan masyarakat. "Kami selalu satu komando bersama kepala desa untuk berkomitmen terus berbenah memajuan Desa Padangratu," tutupnya.(**)

Editor: Agus Setyawan


Comment

Berita Terkait


Bareng Bapelitbangda, DLH Pesisir Barat Asist ...

MOMENTUM, Krui--Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Pesisir Barat bersam ...


Selter JPTP Tanggamus Diduga Langgar Aturan, ...

MOMENTUM, Tanggamus--Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Lamp ...


Pj Bupati Nukman Bagikan Seragam Gratis untuk ...

MOMENTUM, Liwa--Pj Bupati Lampung Barat (Lambar) Nukman membagika ...


Ibu-ibu di Bulurejo Ikut Pelatihan Pemulasara ...

MOMENTUM, Gadingrejo -- Puluhan emak--emak mendatangi kantor Peko ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com