Mulai dari Bintara, Anak Petani Jadi Kabidhumas Polda Lampung

Tanggal 02 Sep 2024 - Laporan Wawan/rls - 395 Views
Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Umi Fadilah Astutik.

MOMENTUM, Bandarlampung--Semangat mengejar impian setinggi langit. Orang yang sukses bukanlah orang yang malas, melainkan orang yang gigih mengejar impiannya.

Belajar dari itu, sebagai anak seorang petani pun tidak menjadi halangan bagi Kombes Pol Umi Fadilah Astutik meraih kesuksesan. Di hari jadi polisi wanita (Polwan) ke-76 tahun 2024, kita sedikit mengulas kisah inspiratif sosok perwira menengah Polri kini menduduki jabatan Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Lampung sejak 24 Juni 2023 itu.

Umi--begitu akrabnya disapa--merupakan seorang anak petani berasal dari Desa Bandarkedungmulyo, Kecamatan Bandarkedungmulyo, Kabupaten Jombang. Dia dan empat saudara kandungnya tumbuh besar dari lingkungan keluarga sederhana.

Latar belakang keterbatasan ekonomi tersebut bahkan tidak pernah menuntun benaknya, untuk sekadar bermimpi di posisi saat ini.

Apalagi, karier Polwan kelahiran 10 April 1973 tersebut terbilang dirintis dari bawah alias mulai pangkat Brigadir Dua Polisi (Bripda). Mulai masuk Polisi melalui jalur Bintara Polri dan lulus tahun 1993 hingga meraih pangkat Kombes di tahun 2021.

Setelah lulus dari Sekolah Bintara Polri tahun 1993, meraih pangkat perwira (Letda/Ipda) pada tahun 1998 dengan tugas pertama sebagai Panit Jatum Dept Interpol, Set NCB-Interpol Indonesia.

Kemudian pernah menjadi ajudan Menteri Perdagangan dan Perindustrian RI tahun 2003 (Menteri Rini Suwandi), menjabat Koorspripim Polda Banten, Kapolres Metro Lampung, Kasubagrenmin Spripim Polri, Kabagdisindig Romulmed Divhumas Polri lalu menjabat Kabidhumas Polda Lampung.

Kombes Umi memulai pendidikan Kepolisian dari Seba Milsuk 1993, D3 PTIK 1997, Setukpa 1998, PTIK 2004 dan Sespimen 2013. Kini, dia sudah mengenyam dua pendidikan dan latihan bergengsi: pelatihan reserse di ILEA (International Law Enforcement Academy) Bangkok, Thailand tahun 1999 dan Dikbangpes Inspektur Bahasa Inggris Intermediate pada tahun 2000.

Sementara riwayat pendidikan umum dimulai dari kota kelahirannya, sekolah dasar (SD) Jombang, SMP hingga SMEA di Nganjuk. Lalu, pendidikan tinggi di SI jurusan Kriminologi Universitas Indonesia tahun 2003 dan S2 Kajian Ilmu Kepolisian (KIK) tahun 2010 pada kampus yang sama.

Anak ketiga dari pasangan Suratin dan Yatmini itu menikah dengan Sigit Listyanto dan dikaruniai tiga orang anak, Nandya Gitsa Putra kini sedang menempuh kuliah, Nindya Gifa Putri belajar kelas XII dan Nandre Gitsa Putra duduk di kelas X.

Memiliki segudang pengalaman dan pernah mengemban sederet jabatan hingga kini berpangkat tiga melati di pundaknya, Umi tetap menjalankan kewajibannya sebagai sosok istri sekaligus ibu dari tiga anaknya.

Pada prinsipnya, ia harus bisa maksimal dalam pekerjaan dan rumah, misalnya meluangkan waktu penuh bagi keluarga saat akhir pekan dan fokus menyelesaikan pekerjaan di jam-jam kerja. "Walaupun saya bekerja, saya tidak pernah menyerahkan tanggung jawab mengurus anak pada pembantu rumah tangga. Jadi secapek-capeknya saya bekerja, kalau urusan anak tetap saya yang pegang," pungkasnya.

Polwan yang kesehariannya berpenampilan sederhana dan murah senyum saat diwawancarai wartawan ini memiliki motto selalu berusaha berbuat baik kepada siapa saja sebagai Polisi yang melindungi, mengayomi dan melindungi masyarakat.

Banyak menebar kebaikan sehingga doa untuk kesuksesan tugas yang diembannya selesai dengan cara yang baik.

Teriring doa dari wartawan Polda Lampung, “Semoga Polwan Indonesia terus berjaya dan menjadi teladan bagi semua wanita. Selamat Hari Jadi Polwan ke-76 Tahun 2024”.(**)

Editor: Agus Setyawan


Comment

Berita Terkait


Masyarakat Dukung Kapolres Pringsewu Tindak T ...

MOMENTUM, Pringsewu--Penangkapan oknum wartawan dan LSM oleh Satr ...


Polres Tulangbawang Tangkap Dua Tersangka Pen ...

MOMENTUM, Menggala -- Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polr ...


Kejari Tanggamus Lakukan Pemusnahan Barang Bu ...

MOMENTUM, Tanggamus--Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanggamus lakukan ...


Kejaksaan Tanggamus Tetapkan Dua Direktur PT ...

MOMENTUM, Tanggamus-Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanggamus kembali t ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com