MOMENTUM, Panaragan - Nasib naas menimpa Andi, warga Rk-04 Tiyuh/Desa Pulungkencana Tulangbawang Tengah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba). Andi tewas akibat tersengat arus listrik tegangan tinggi.
Peristwa tragis itu terjadi di Desa Kagunganrahayu, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulangbawang (Tuba) pada Jumat, 20 Desember 2024 sekitar pukul 15.00 WIB.
Berdasarkan informasi yang dihimpun wartawan harianmomentum.com dari warga di lokasi kejadian, Andi meninggal dunia saat memasang jalur kabel dari gardu atau tiang listrik PLN untuk kWh baru di salah satu rumah warga, Sutikno.
"Korban itu memasang jalur listrik kWh di rumah tetangga kami yang baru saja beli rumah. Posisi korban itu lagi di atas tiang pas kotak gardunya, tiba-tiba korban tersengat listrik hingga tubuhnya terbakar," ungkap Sunardi Manan, Jumat malam.
Sunardi menerangkan, dengan kejadian tersebut warga sekitar tidak bisa memberikan pertolongan karena khawatir arus listrik yang tegangan tinggi.
"Warga sini tidak bisa menolong korban itu, takut ikut kena strum juga. Tidak lama kemudian pihak kepolisian dan Tim PLN datang, terus memadamkan seluruh arus jalur listrik untuk melakukan evakuasi terhadap korban," ceritanya.
Korban akhirnya dievakuasi, diturunkan dari gardu listrik oleh sejumlah petugas PLN. "Tadi kami lihat langsung dibawa mobil ambulans. Mungkin untuk diantarkan ke rumahnya di Pulungkencana,"katanya.
Sementara pihak Pembangkit Listrik Negara (PLN) dari cabang Pulungkencana menjelaskan, korban yang meninggal akibat tersengat listrik tersebut bukan tim resmi PLN.
"Korban itu bukan petugas resmi PLN Pak," ungkap Arif, saat dihubungi melalui via WhatsApp tim jaga. (**)
Editor: Muhammad Furqon
E-Mail: harianmomentum@gmail.com