Pemkab Lampura Gelar Musrenbang

Tanggal 28 Mar 2018 - Laporan - 777 Views
Musrenbang Kabupaten Lampung Utara. Foto. Ysn.

Harianmomentum.com--Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Utara (Lampura), Rabu (28/3) menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) di Aula Tapis pemkab setempat.


Dihadiri unsur Forkopimda, kepala organisasi perangkat daerah (OPD), tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan pimpinan perguruan tinggi setempat. 


Kepala Bappeda, Syahrizal Adhar yang mewakili, Pelasana Tugas (Plt) Bupati, Sri Widodo, mengaakan, kunci pembangunan adalah kesatuan visi dan misi tiga elemen yang ada. Ketiga elemen tersebut adalah pemerintah itu sendiri, pengusaha dan masyarakat.


Dikatakan dia, pembangunan harus melibatkan ketiga unsur tersebut. Sebab jika tidak maka pembangunan yang ada tidak akan berjalan maksimal sesuai harapan.


Perencanaan pembangunan juga dilakukan secara bertahap, sesuai prediksi jangka waktu yakni jangka panjang, jangka manengah dan rencana pembangunan tahunan.


"Musrenbang ini kita gelar dalam rangka menyusun RKPD mulai dari kerangka ekonomi daerah, prioritas pembangunan, rencana kera maupun rencana pembiayaan," jelas Syahrizal, yang juga menjabat sebagai Plt Assisten II ini.


Masih menurutnya, Musrenbang RKPD adalah forum antar pelaku pembangunan dalam rangka menyusun rencana pembangunan nasional dan rencana pembangunan daerah, untuk menjamin terciptanya integritas, sinkronisasi dan sinergi. Baik antar daerah, ruang, waktu, antar fungsi pemerintah maupun antar pusat dan daerah.


Dengan harapan hasil dari Musrenbang ini dapat memotivasi dan mengikat semua pihak untuk berpartisipasi dala pembangunan. "Musrenbang yang kita laksanakan ini sudah melalui suatu proses dan tahapan perencanaan yang cukup panjang. Mulai dari Musrenbang Desa/Kelurahan, Kecamatan, forum konsultasi publik dan forgab OPD. Musrenbang yang kita gelar ini akan menghasilkan RKPD tahun 2019 yang merupakan tahun terakhir dalam rangka pencapaian Visi dan Misi yang tercantum dalam RPJMD tahun 2014-2019," tambahnya.


Di tempat yang sama  Sekretaris Bappeda, Budi Trisno Tamin menyatakan, Musrenbang RKPD tahun 2018 menghadirkan narasumber dari Bappeda Provinsi Lampung, Bappeda Lampura dan BPPRD Lampura. 


Tahapan-tahapan proses perencanaan telah dilalui, mulai dari Musrenbang RKPD Desa/Kelurahan, Kecamatan, Forum Konsultasi Publik dan Forum Gabungan OPD. Semua telah dibahas secara mendetail dengan tujuan untuk mensinergikan program aspirasi masyarakat demi tercapainya keserasian.


"Selanjutnya rumusan hasil Musrenbang RKPD akan menjadi pedoman dan acuan rencana kerja prioritas OPD tahun 2019 dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) yang akan menjadi pedoman dan acuan dalam penyusunan Rancanangan APBD," katanya. (ysn).

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pemkab Tulangbawang Gelar Sosialisasi dan Pel ...

MOMENTUM, Banjaragung--Pemerintah Kabupaten Tulangbawang melakuka ...


Tahun Ini, Dana Desa untuk Kabupaten Mesuji R ...

MOMENTUM, Mesuji -- Dana desa untuk Kabupaten Mesuji, Provinsi La ...


Layanan MPP Tulangbawang Barat Belum Digitali ...

MOMENTUM, Panaragan -- Layanan di Mall Pelayanan Publik (MPP) Kab ...


Adipati Apresiasi Program Pendidik Guru Pengg ...

MOMENTUM, Blambanganumpu--Guru punya peran vital dalam menunjang ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com