Peringati Hari Bakti, Kemenag Pringsewu Tanam Pohon Penghijauan

Tanggal 03 Jan 2020 - Laporan - 644 Views
Peringatan HAB ke-74 Kemenag di Pringsewu. Foto. Lis.

MOMENTUM, Pringsewu--Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-74 Kementerian Agama tingkat Kabupaten Pringsewu, dimeriahkan atraksi drumband dan penanaman penghijauan.

Pada upacara yang berlangsung di Lapangan Pemkab Pringsewu, Jumat (3-1-2020), sejumlah pegawai berprestasi dan purnabakti menerima penghargaan yang diserahkan Bupati Sujadi.

Penanaman pohon di areal Kantor Kemenag Pringsewu dilakukan Bupati Sujadi bersama Ketua DPRD Pringsewu Suherman, dan Kepala Kemenag Marwansyah.

Saat menjadi inspektur upacara, Sujadi mengatakan peringatan Hari Amal Bakti Kementerian Agama merupakan refleksi rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan penghargaan terhadap jasa-jasa para perintis dan pendiri Kementerian Agama.

"Tema Umat Rukun, Indonesia Maju, untuk mengajak  

seluruh jajaran Kementerian Agama menjadi agen perubahan dalam memperkuat kerukunan  antarumat beragama di tanah air," ujarnya membacakan sambutan tertulis Menteri Agama RI Fachrul Razi. 

"Kerukunan antarumat beragama merupakan modal bersama untuk membangun negara dan menjaga integrasi nasional. Kementerian Agama hadir untuk melindungi kepentingan agama dan semua pemeluk agama,” ujar Sujadi. (lis).

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


PTPN I Regional 3 Lepas Calon Jemaah Haji di ...

MOMENTUM, Semarang -- PT Perkebunan Nusantara (PTPN) I Regional 3 ...


Gelar Halal Bihalal, Bank Mandiri Siap Berkol ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Bank Mandiri bersama Persatuan Wartawan ...


Arus Balik Pemudik di Pelabuhan Bakauheni Lan ...

MOMENTUM, Bakauheni -- Volume kendaraan di Pelabuhan Bakauheni, L ...


Ratusan Ribu Pemudik Kembali ke Jawa ...

MOMENTUM, Bakauheni--Volume arus balik di Pelabuhan Bakauheni, Ka ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com