Nanang Minta OPD Tingkatkan Realisasi PAD

Tanggal 26 Sep 2018 - Laporan - 537 Views
Plt Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto memberikan arahan pada rapat koordinasi dengan para kepala OPD kabupaten setempat.

Harianmomentum.com--Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan (Lamsel) Nanang Ermanto meminta seluruh organisasi perangkat deaerah (OPD) meningkatkan realisasi pendapatan asli Daerah (PAD).

Hal itu disampaikan Plt bupti  saat memimpin rapat koordinasi bulanan dengan para kepala OPD dan camat. Rakor  berlansung di aula rumah dinas bupati setempat, Rabu (26/09/2018).

“Realisasi PAD tahun 2018 sampai saat ini, masih sangat rendah. Jadi, saya minta kepada OPD, terutama para camat harus benar-benar aktif menggenjot realisasi PAD sesuai target yang ditetapkan,” kata Nanang.

Menurut Nanang, capain realisasi PAD itu bisa menjadi salah satu indikator untuk mengevaluasi kenirja para kepala OPD dan para camat.

“Untuk camat, bulan depan realisasi PBB harus sudah di atas 70 persen. Nanti tiap bulan laporkan ini, jadi biar semangat. Kalau tidak tercapai, ya nanti akan saya evaluasi juga,” tegasnya. (bob)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Cegah DBD, Polres Tubaba Fogging di Lingkunga ...

MOMENTUM, Panaragan--Polres Tulangbawang Barat (Tubaba) mengerahk ...


Tubaba Bimtek Smart Village ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat ...


Polres Pringsewu Bantu Cegah DBD ...

MOMENTUM, Pringsewu--Upaya pencegahan dan penanggulanan penyakit ...


Warga Podomoro Berharap Revitalisasi Bendunga ...

MOMENTUM, Pringsewu--Para petani di Pekon Podomoro, Kecamatan Pri ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com