Kasus DBD di Tanggamus Meningkat

Tanggal 05 Nov 2019 - Laporan - 830 Views
ilustrasi/ist

MOMENTUM, Tanggamus--Hingga akhir bulan Oktober 2019, di Kabupaten Tanggamus terjadi 224 kasus demam berdadah dengue (DBD). Jumlah kasus tersebut mengalami peningkatan dibanding periode yang sama pada tahun 2018.

"Berdasarkan data, terjadi peningkatan kasus demam berdarah tahun ini dibanding tahun 2018 lalu. Hingga akhir Oktober 2019 tercatat ada 224 kasus DBD atau meningkat tiga kasus dibanding tahun lalu yang hanya 241 kasus," kata Kepala Bidang Pencegahan Pengobatan Penyakit dan Penyehatan Lingkungan pada Dinas Kesehatan Tanggamus Taman Prasi pada Harianmomentum.com, Selasa (5-11-2019).

Menurut dia, berdasarkan data kasus DBD tahun ini tercatat satu orang meninggal dunia.

"Kita rutin melakukan sosialisasi pada masyarakat terkait upaya pencegahan DBD. Terlebih saat ini akan memasuki musim penghujan," terangnya.

Dia menerangkan, jumlah kasus DBD terbanyak terjadi wilayah kerja Puskesmas Kotaagung 50 kasus. Puskesmas Talangpadang 33 kasus dan Puskesmas Gisting 28 kasus.

"Kita sudah buat suran edaran ke tigap puskesmas untuk lebih gencar melakukan sosialisasi dan upaya pencegahan DBD di wilayah kerjanya masing-masing," jelasnya. (glh/jal).

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Kasus HIV di Bandarlampung Banyak yang Belum ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Jumlah penderita HIV di Kota Bandarlam ...


Walikota Eva Dwiana Serahkan Alat Bantu Disab ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Walikota Bandarlampung, Eva Dwiana, me ...


Walikota Eva Dwiana Instruksikan RS dan Puske ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Walikota Bandarlampung, Eva Dwiana, me ...


Asyifa, Remaja Penderita Kelainan Jantung yan ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Di balik senyum polos Asyifa, seorang ...