Pringsewu Komitmen Cegah Penyebaran HIV/AIDS

Tanggal 14 Nov 2019 - Laporan - 826 Views
Wakil Bupati Pringsewu Fauzi (tiga dari kiri) mengkampayekan pencegahan bahaya HIV/AIDS

MOMENTUM, Pringsewu--Pemerintah Kabupaten Pringsewu melalui instansi terkait komitmen terus melakukan upaya pencegahan dan penanggulangan penyebaran penyakit mematikan, HIV/AIDS.

Salah satu bentuk komitmen tersebut dilakukan dengan menyiapkan sarana dan prasaran  pelayanan kesehatan. 

Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Pringsewu Fauzi saat membuka Seminar Pencegahan HIV/AIDS, Kamis (14-11-2019). Seminar yang digagas dinas kesehatan setempat itu berlangsung di Universitas Aisyah Pringsewu.

"Upaya pencegahan penularan HIV/AIDS, Pemkab Pringsewu juga menggandeng sejumlah aktivis komunitas sosial untuk melakukan penyuluhan tetang bahaya HIV/AIDS," kata wabup.

Seminar bertema "Jauhi Penyakitnya Bukan Orangnya" itu digelar untuk memperingati Hari Kesehatan Nasional ke-55 tahun 2019. Seminar tersebut diikuti ratusan peserta yang berasal dari berbagai kalangan: pelajar,  mahasiswa,  perawat kesehatan dan para pegiat sosial.

Kegiatan tersebut menghadirkan narasumber: dr.Yusuf Aulia Rahman dari RSUD Abdul Moeloek, Provinsi Lampung dan Dian Arif Wahyudi, S.Kep., Ners. dari Fakultas Kesehatan, Universitas Aisyah Pringsewu.(lis)


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Prevalensi Stunting Kabupaten Pringsewu 15,8 ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Berdasarkan hasil survei Status Gizi Indon ...


Bawaslu Waykanan Gandeng BPJS Ketenagakerjaan ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pengawasan pemilu merupakan salah satu b ...


Lampung Wilayah Rentan Bunuh Diri Ketujuh Nas ...

MOMENTUM, Gedongtataan-- Provinsi Lampung berada di urutan ketuju ...


Waspada! DBD Mulai Menjangkit di Waykanan ...

MOMENTUM, Blambanganumpu--Demam Berdarah Dengue (DBD) mulai menja ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com