Polres Waykanan Ajak Seluruh Elemen Komitmen Cegah Covid-19

Tanggal 15 Nov 2020 - Laporan - 598 Views
Forum diskusi yang diselenggarakan Polres Waykanan membahas upaya peningkatan kesadaran masyarakat menerapkan protokol kesehatan

MOMENTUM,Blambanganumpu--Diperlukan sinergi dan koordinasi yang kuat antar seluruh pemangku kebijakan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat menerapkan protokol kesehatan (prokes).

Hal tersebut disampaikan Kepala Bagian Operasional Polres Waykanan Kompol Suharjono saat membuka Forum Diskusi membahas Pilkada 2020 Aman dan Sejuk serta Bebas dari Penular Covid-19, Sabtu (14-11-2020).

Kegiatan yang berlangsung di Gedung Serba Guna Markas Polres Waykanan itu diikuti sejumlah organiasi kemasyarakatan dan keagamaan, antara lain:

Nahdlatul Ulama, Muhammadiyah, KNPI, FKPPI dan  LDII. Turut pula perwakilan: FKUB,Senkom, PMII, MUKI (Majelis Umat Kristen Indonesia), Pemuda Khatolik dan Pokdar Kamtibmas setempat.

"Acara ini bukan sekedar diskusi. Lebih dari itu bertujuan memperkuat komitmen kita semua untuk terus menumbuhkan kesadaran masyarakat menerapkan protokol kesehatan. Sehingga terwujud pilkada aman, damai dan bebas dari penularan covid-19," kata Kompol Suharjono mewakili  Kapolres Waykanan AKBP.Binsar Manurung.

Dia juga mengimbau kepada seluruh kontestan, tim sukses,dan penyelenggara pilkada agar tetap mengedepankan penerapan protokol kesehatan dalam seluruh pelaksanaan tahapan pesta demokrasi tersebut.

"Penerapan protokol kesehatan, bukan hanya berlaku kepada masyarakat umum, tapi seluruh elemem. Termasuk para kontestan, tim sukses, partai politik dan penyelenggara pilkada," terangnya.

Dia berharap, forum diskusi tersebut menjadi momentum memperkuat komitmen dan kebersamaan semua pihak untuk memutus penularan covid-19 di Kabupaten waykanan dalam seluruh aspek kehidupan sosial. Termasuk penyelenggaraan pilkada serentak, 9 Desember 2020. (**)

Laporan: Novita Sari 

Editor: Munizar 

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


PTPN I Regional 3 Lepas Calon Jemaah Haji di ...

MOMENTUM, Semarang -- PT Perkebunan Nusantara (PTPN) I Regional 3 ...


Gelar Halal Bihalal, Bank Mandiri Siap Berkol ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Bank Mandiri bersama Persatuan Wartawan ...


Arus Balik Pemudik di Pelabuhan Bakauheni Lan ...

MOMENTUM, Bakauheni -- Volume kendaraan di Pelabuhan Bakauheni, L ...


Ratusan Ribu Pemudik Kembali ke Jawa ...

MOMENTUM, Bakauheni--Volume arus balik di Pelabuhan Bakauheni, Ka ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com