Winarti Ajak ICMI Dukung Pembangunan di Tulangbawang

Tanggal 22 Jun 2021 - Laporan - 391 Views
Bupati Tulangbawang Winarti bersama jajaran forkopimda dan pengurus ICMI

MOMENTUM, Menggala--Semangat kebersamaan dan gotong royong menjadi kunci mencapai sukses program pembangunan. Demkian disampaikan Bupati Tulangbawang Winarti saat membuka Saresehan Ikatan Cendikia Muslim  Indonesia (ICMI) kabupaten setempat. Acara berlangsung di Gedung Serba Guna Menggala, Selasa (22-6-2021).

"Seluruh elemen, harus berperan aktif dalam mendukung pelaksanaan program pembangunan. Kami berharap, ICMI mampu menjadi motor penggerak peran aktif masyarakat dalam menyukseskan 25 program pembangunan unggulan Bergerak Melayani Warga," kata bupati.

Selain itu, bupati juga meminta ICMI meningkatkan peran aktif mendukung upaya pemkab setempat dalam pencegahan dan penanganan covid-19.

Saresehan tersebut dihadiri Wakil Ketua Umum ICMI Pusat Dr. Drs. H. Priyo Santoso, Ketua ICMI Korwil Lampung Prof. Dr. Ir. H. M Yusuf S. Barusman, MBA, Rektor Unila Prof. Dr. Karomani, M.Si dan Wakil Rektor UIN Radin Inten Prof. Dr Alamsyah, M.Ag. (**)

Laporan: Abdul Rohman

Editor: Munizar

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Lamsel Raih WTP Delapan Kali Berturut ...

MOMENTUM, Kalianda--Untuk kedelapan kali berturut, Pemerintah Dae ...


Estimasi Jadwal Keberangkatan JCH Lampung, Kl ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agam ...


BNPB Diminta Segera Tangani Masalah Banjir di ...

MOMENTUM, Mesuji -- Pemerintah Kabupaten Mesuji meminta Badan Nas ...


Kabupaten Mesuji Kembali Meraih WTP dari BPK ...

MOMENTUM, Mesuji -- Kabupaten Mesuji bersama 10 kabupaten/kota se ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com