Kapolres Lambar Silaturahmi dengan Tokoh Adat

Tanggal 26 Sep 2022 - Laporan Sulemy Wahyu. - 460 Views
Kapolres Lampung Barat bersilaturahmi dengan tokoh adat dalam upaya bermitra ciptakan kamtibmas.

MOMENTUM, Batubrak -- Kapolres Lampung Barat (Lambar) AKBP Heri Sugeng Priyantho bersilaturahmi dengan tokoh adat Kepaksian Bejalan Diway di Pekon/Desa Kembahang, Kecamatan Batubrak, Senin (26-9-2022).

Kedatangan Kapolres didampingi Kasat Binmas Iptu Suherman disambut pimpinan adat Kepaksian Buay Bejalan Diway, alayar Akbar Puspanera dan jajarannya.

Kapolres Lambar mengatakan selain bersilaturahmi dengan tokoh adat, juga untuk mengajak bersama-sama memelihara situasi kamtibmas.

“Hal ini merupakan bentuk silaturahmi agar ada kerja sama antara polisi dan para tokoh masyarakat. Jika terjadi masalah di desa, bisa cepat diselesaikan dan tidak menjadi permasalahan yang besar,“ katanya.

Sementara Salayar Akbar menyatakan siap bekerja sama dan mendukung Polres Lampung Barat menjaga kamtibmas di Lampung Barat. "Kami akan memberikan informasi apabila ada gangguan kamtibmas dan siap membantu apabila dibutuhkan dalam penyelesaian suatu masalah,” terangnya. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Modus Rental, Oknum Warga Tulangbawang Gondol ...

MOMENTUM, Lambukibang--Unit Reserse Kriminal ( Reskrim ) Polsek L ...


Polisi Tangkap Pembuang Bayi di Tanggamus ...

MOMENTUM, Tanggamus - Tekab 308 Polres Tanggamus berhasil mengung ...


Diduga Saling Ejek di Instagram, Tawuran Tewa ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Aksi tawuran melibatkan dua kelompok rem ...


Niat Hati Kuasai Tanah Pasar, Kakam Bandarsar ...

MOMENTUM, Lampung Tengah--Persoalan kepemilikan tanah menjadi per ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com