Alfamart di Baros Tanggamus Digasak Maling

Tanggal 02 Feb 2024 - Laporan Galih/Asdijal - 222 Views
Alfamart di Baros Tanggamus Digasak Maling

MOMENTUM, Tanggamus--Alfamart di Kelurahan Baros Kecamatan Kotaagung Kabupaten Tanggamus, Lampung dibobol maling, Jumat (2-2-2024). 

Pegawai Alfamart Tori mengatakan, akibat kejadian itu mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah. 

Dia menjelaskan, maling itu berhasil menggasak uang tunai hingga puluhan juta. "Maling itu ngambil uang dua hari penjualan sekitar Rp 80 juta," kata dia. 

Selain uang tunai, maling tersebut juga turut menggasak barang lainnya. 

Barang yang berhasil digasak berupa puluhan slop rokok dan parfum. "Kalau untuk rokok dan barang lain itu kurang lebih sekitar Rp5 juta," katanya. 

Total kerugian akibat pembobolan ini sementara sekitar Rp85 juta. 

Bobolnya Alfamart karena maling ini diketahui oleh salah seorang karyawan yang masuk pagi. 

"Karyawan yang shift pagi itu yang tau pertama sekitar pukul 07.00 WIB," kata Tori. 

Setelah mengatahui hal itu, pegawai langsung lapor ke pihak kepolisian. 

Tori menjelaskan, pihak kepolisian datang pukul 09.00 ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) pembobolan Alfamart di Tanggamus. 

Lanjut Tori, pihak kepolisian langsung melakukan penyelidikan di TKP pembobolan Alfamart. 

"Polisi datang ke lokasi jam 09.00 WIB setelah menerima laporan," ujarnya.

Kasatreskrim Polres Tanggamus Iptu Muhamad Jihad Fajar Balman mengatakan, pihaknya menerjunkan tim Inafis ke lokasi kejadian. 

Selain itu, pihaknya turut menurunkan Tekab 308 Polres Tanggamus. 

"Ada juga Unit Reskrim Polsek Kota Agung yang ikut terjun ke lokasi kejadian," jelas Muhamad Jihad.

Dia mengatakan sudah melakukan pemeriksaan kepada para saksi di lokasi kejadian. "Kami sudah melakukan pemeriksaan dan tinggal tunggu hasil penyelidikan yang sedang berjalan," ujarnya. 

Menurut keterangan dari pegawai Alfamart, kemungkinan pembobolan ini dilakukan pada malam hari. "Dia juga menduga, pelaku berhasil masuk ke dalam Alfamart lewat belakang toko," terangnya. (**)

Editor: Agus Setyawan


Comment

Berita Terkait


KDRT, Oknum Polisi di Tanggamus Dilaporkan ke ...

MOMENTUM, Kotaagung--SA (27) istri sah dari seorang oknum anggota ...


Dugaan Korupsi di Tirtakencana, Polisi akan L ...

MOMENTUM, Panaragan -- Kasus dugaan korupsi di Tiyuh/Desa Tirtake ...


Sopir Truk Dianiaya Bang Jago Jalan Raya Buyu ...

MOMENTUM, Gunungsugih - Suhadi, sopir truk asal Waringinsari Timu ...


Penemuan Mayat Bayi, Pelakunya Masih Status P ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Polres Lampung Tengah menetapkan NN (17) ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com