Cicil Utang DBH, Pemprov Tambah Rp200 Miliar

Tanggal 13 Agu 2019 - Laporan - 603 Views
Kepala Bakeuda Lampung Minhairin

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menganggarkan Rp200 miliar untuk melunasi utang Dana Bagi Hasil (DBH) kepada Pemerintah kabupaten/kota.

Kepala Badan Keuangan Daerah (Bakeuda) Lampung Minhairin menjelaskan untuk utang DBH pada Rancangan APBD-P 2019 ditambah menjadi Rp200 miliar.

"Untuk DBH juga sudah dianggarkan, RAPBD-Perubahan sekitar Rp200 miliar. Total utang DBH kan Rp704 miliar," ujar Minhairin kepada harianmomentum.com, Selasa (13-8).

Dia menerangkan pada APBD murni 2019 Pemprov juga sudah menganggarkan penyicilan DBH kepada kabupaten/kota. 

Meski demikian, Minhairin tidak mengingat berapa utang DBH yang telah dibayarkan. "Ini pembayaran yang ke dua. APBD Murni 2019 sudah ada juga (yang dibayar), tapi saya lupa. Yang jelas ditambahannya ini Rp200 miliar," jelasnya. (adw)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Lamsel Raih WTP Delapan Kali Berturut ...

MOMENTUM, Kalianda--Untuk kedelapan kali berturut, Pemerintah Dae ...


Estimasi Jadwal Keberangkatan JCH Lampung, Kl ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agam ...


BNPB Diminta Segera Tangani Masalah Banjir di ...

MOMENTUM, Mesuji -- Pemerintah Kabupaten Mesuji meminta Badan Nas ...


Kabupaten Mesuji Kembali Meraih WTP dari BPK ...

MOMENTUM, Mesuji -- Kabupaten Mesuji bersama 10 kabupaten/kota se ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com