Jembatan di Desa Buanasakti Rusak Parah

Tanggal 27 Okt 2017 - Laporan - 1933 Views
Kondisi jembatan penghubung di Desa Buanasakti, Kabupaten Lampung Timur.

Harianmomentum.com--Miris. Ungkapan itu sepertinya tidak berlebihan untuk menggambarkan kondisi jembatan penghubung transportasi warga di Desa Buanasakti, Kecamatan Batanghari, Kabupaten Lampung Timur (Lamtim).

   

Papan lantai jembatan sepanjang lebih kurang 50 meter tersebut sebagia besar, rusak. Begitu juga dengan besi penyangga badan jembatan. Ruas-ruas  batang besi penyangga itu banyak yang bengkok, patah, bahkan ada yang copot.

 

Kondisi itu tentu saja mengancam keselamatan warga yang melintas di jembatan tersebut. Padahal, jembata itu merupakan akses utama warga untuk menuju desa lain dan  kantor kecamatan setempat.

      

Menurut warga, beberapa waktu lalu jembatan itu pernah diperbaiki, tetapi kembali rusak. 

 

“Warga pernah gotong royong memperbaiki jembatan ini. Cuma kayu untuk lantai jembatan ini, memang kurang bagus. Karena itu, sekarang sudah rusak lagi,” kata Paini (40) warga setempat pada harianmomentum,com, Jumat  (27/10).

 

Paini mengaku, setiap hari selalu mengawasi dan memandu warga yang hendak melintas di jembat tersebut. 

 

“Setiap hari saya awasi, kasih arahan warga yang mau lewat agar berhati- hati. Kadang ada juga warga kasih sumbangan seiklasnya. Uangnya saya kumpulin buat beli papan, untuk perbaikan jembatan,” tuturnya.

 

Dia berharap, pemerintah kabupaten setempat dapat secepatnya memperbaiki kerusakan jembatan tersebut. “Semoga aja, ini cepat diperbaiki pemerintah. Kalau tidak, kasihan warga. Bisa bahaya kalau terus dibiarkan,” harapnya.(pie)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Cegah DBD, Polres Tubaba Fogging di Lingkunga ...

MOMENTUM, Panaragan--Polres Tulangbawang Barat (Tubaba) mengerahk ...


Tubaba Bimtek Smart Village ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat ...


Polres Pringsewu Bantu Cegah DBD ...

MOMENTUM, Pringsewu--Upaya pencegahan dan penanggulanan penyakit ...


Warga Podomoro Berharap Revitalisasi Bendunga ...

MOMENTUM, Pringsewu--Para petani di Pekon Podomoro, Kecamatan Pri ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com